Saturday, June 13, 2020

TIPS AMAN BERTRANSAKSI DI E-COMMERCE

Beberapa waktu lalu twitter rame sama beberapa tweet sebal konsumen yang kecewa karena hasil flash sale tidak seperti kenyataannya. Konsumen tidak diberikan barang sesuai transaksi dan hanya diberi uang logam seharga barang. Udah berusaha dapat flash sale eh zonk, lalu sebagai konsumen aktif apa sih yang harus kita lakukan sebelum bertransaksi di e-commerce? Ini nih beberapa tipsnya

Background checking

Lakukan background checking pada e-commerce yang kamu tuju. Hal-hal yang perlu kamu cek bisa berbagai macam, seperti kelancaran penggunaan, uang yang ditransfer cepat terkonfirmasi, proses transaksi dan lainnya. Pengalaman konsumen lain dapat menjadi acuan kamu dalam bertindak karena aku sendiri pernah transaksi menggunakan suatu provider melalui aplikasi bawaan resminya dan berakhir dengan uang yang nyangkut. Pihak bank sudah mengurangi saldo namun transaksinya gagal. Nah proses pengembalian dananya ini bisa memakan waktu 3x30 hari lamanya. Lumayan juga kan kalau nominalnya gede

Response konsumen pada merchant

Beberapa dari tweet menggambarkan kesalahan konsumen yang asal ikut flash sale tanpa melihat catatan response konsumen terdahulu yang ditinggalkan oleh konsumen. Kamu perhatikan dengan baik apa saja response yang diberikan. Jika ada response bintang 1 atau 2 kamu perlu waspada dan langsung cek apakah response tersebut benar-benar kesalahan krusial ataukah hanya salah paham.

Harga

Ini juga salah satu peristiwa yang dibagikan di salah satu video Tik Tok yang tersebar di media sosial tapi aku lupa nemu dimana videonya. Jadi ceritanya si anak cerita kalau bapaknya ini lagi semangat untuk beli barang melalui e-commerce. Kebetulan barang yang dibeli ini alat pijat kepala yang pada salah satu merchant ini namanya pijat kepala dengan harga tidak sampai sepuluh ribu. Namun bapaknya ini transaksi pada merchant yang memberikan nama alat pijat menggunakan bahasa inggris dengan nilai transaksi lebih dari 200an ribu. Peristiwa ini dilatar belakangi oleh ketidaktahuan bapak pada persaingan harga yang terjadi di e-commerce namun bisa menjadi pelajaran bagi kita untuk lebih selektif dalam memutuskan pembelian suatu barang. Survei dibanyak e-commerce dan merchant agar kamu mendapatkan harga paling masuk akal dengan kualitas sama.

Nah itu dia tips aku dalam aman bertransaksi melalui e-commerce. Jadi sudah berapa banyak barang yang ada di keranjang kalian? Tetap aman dalam berbelanja  dan beraktivitas ya guys!


0 thoughts:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...